JAKARTA, RABU – Baru beli iPhone 3G atau 3GS? Untung deh. Sebab menurut the inquirer, bos Apple, Steve Jobs menyebutkan bahwa Apple berniat melepaskan dukungannya di iPhone 2G. Pernyataan Jobs ini keluar saat ia menjawab e-mail acak dari seorang pengguna produk Apple.
Seorang blogger Jerman telah meng-e-mail Steve (mudah-mudahan ini bukan hoax) dengan pesan berikut: “Hai Steve! Apakah Apple mendukung/memperbarui iPhone 2G di masa depan? Salam Niko.” Kemungkinan Niko mengirimkan e-mail tersebut dari iPhone-nya. Steve, yang mengira apa pun jawabannya tidak akan menjadi masalah, menjawab dengan pernyataan pendek: “Maaf, tidak.”
Tentu saja hal ini lalu ramai dibicarakan di dunia para blogger, yang mempertanyakan apakah e-mail-e-mail itu asli atau tidak.
Di satu sisi, rasanya janggal jika Jobs yang merupakan CEO menjawab e-mail-e-mail secara acak, dan bahkan lebih tidak mungkin lagi jika dia memilih salah satu yang mengait ke dukungan salah satu perantinya.
Namun, versi 2G memang tidak disinggung-singgung selama pengumumpan iPhone 4.0 baru-baru ini. Selain itu Apple mengatakan bahwa beberapa fitur mungkin tidak tersedia di semua lini produknya. Contoh, fitur multitasking hanya akan bekerja di iPhone 3GS dan generasi ketiga iPod touch.
iPhone 2G sendiri sudah dihentikan produksinya dan digantikan oleh versi 3G, jadi mungkin saja e-mail di atas benar.
Emang Iphone sudah merilis 3G bahkan 3GS, dengan seambreg fitur yang disediakan vesi os pun ditingkatkan, Oleh karena kita dinegara indonesia fitur2 yang di suguhkan saya kira jarang difungsikan ( fungsi masih ada di BB . Saya juga pakai Iphone 2G tapi versinya sudah dinaikan ke V.3.0 agar kompatibel sama 3party, fitur saya sesuaikan dengan fungsi agar dipakai gak mubazir & enjoy. 2G koneksi bagus kok gak kalah sama 3G. Kenapa saya pilih 2G karena faktor harga & barangnya masih ori sekarang banyak yang aspal bahkan mengarah ke 3G & 3GS.