Wednesday, April 17, 2024
Berita Teknologi

Dorong Jiwa Wirausaha Sejak Muda,  Grab Luncurkan GrabSchool

Ridzki Kramadibrata, Managing Director untuk Grab Indonesia berbincang bersama orang tua dan anak-anak pada saat peluncuran GrabSchool yang bertema “I Can Do It/Saya Bisa Melakukannya” di Jakarta (6/3/2016)
Ridzki Kramadibrata, Managing Director untuk Grab Indonesia berbincang bersama orang tua dan anak-anak pada saat peluncuran GrabSchool yang bertema “I Can Do It/Saya Bisa Melakukannya” di Jakarta (6/3/2016)

JAKARTA, PCplus  – Grab, (sebelumnya dikenal dengan GrabTaxi), platform pemesanan kendaraan terkemuka di Asia Tenggara, ternyata juga memperhatikan kesejahteraan keluarga pengemudinya. Caranya dengan meluncurkan meluncurkan GrabSchool di Jakarta (6/3/2016).

GrabSchool bukanlah sekolah formal, tapi merupakan sebuah program lokakarya inovasi untuk mendorong kewirausahaan sebagai peluang karier yang layak bagi putra-putri pengemudi dan pengendara Grab. Peserta GrabSchool diajari sejumlah keterampilan dan perilaku untuk membentuk jiwa kewirausahaan agar bisa sukses membangun perusahaan startup  di masa depan. 

“GrabSchool merupakan investasi untuk masa depan anak-anak kita. Kami harap dengan memberikan kesempatan kepada putra-putri pengemudi dan pengendara kami untuk menimba ilmu dari sosok-sosok terbaik, kami dapat membantu membangun kepercayaan diri dan menempatkan mereka di jalur yang tepat untuk meraih sukses dalam bidang kewirausahaan kelak,” kata Ridzki Kramadibrata (Managing Director untuk Grab).

Pekan lalu (6/3/2016), GrabSchool telah diikuti oleh 150 anak berusia 9 – 15 tahun yang tinggal di Jakartaool. Program yang bersifat regional ini juga difasilitasi oleh Berani, sebuah organisasi yang telah memiliki reputasi yang kuat dalam hal pemberian pelatihan yang luar biasa kepada anak-anak.

GrabSchool sendiri sudah lebih dulu digelar Grab di lima negara tempatnya beroperasi, yakni Singapura, Filipina, Thailand, Malaysia dan Vietnam. Di lima negara tersebut, 600 anak telah berhasil menyelesaikan program GrabSchool tahun lalu.

 

Wiwiek Juwono

Senior Editor di InfoKomputer dan PCplus. Memiliki spesialisasi di penulisan fitur, berita, serta pengujian gadget dan asesori komputer