Wednesday, April 17, 2024
Berita Teknologi

Hari ini, Upgrade Windows 10 Masih Gratis

 

windows-10-8-580x358JAKARTA, PCplus – Besok, 30 Juli, Windows 10 akan menjadi produk berbayar loh. Jadi jangan sampai terlambat melakukan upgrade yang digratiskan selama satu tahun itu.

Masih ragu-ragu? Hmm, tapi kamu yang pakai Windows 7 atau 8.x dan tidak ingin berubah, ya tidak apa-apa kok.  

Menurut Microsoft, saat ini ada sekitar 300 juta mesin yang menjalankan Windows 10. Jumlahnya yang banyak, tapi masih jauh dari angka 1 miliar yang dtargetkan Microsoft sampai akhir tahun ini.

O ya, tanggal 2 Agustus mendatang Microsoft akan merilis Windows 10 Anniversary Update, yang dikenal sebagai Redstone (phase one). Dalam update itu akan mencakup Windows Ink, yang membolehkan anotasi langsung pada layar dengan memakai stylus. Juga ada game-game baru yang memanfaatkan DirectX 12, seperti racing game Forza Motorsport 6: Apex yang akan gratis buat kamu yang sudah melakukan upgrade

Wiwiek Juwono

Senior Editor di InfoKomputer dan PCplus. Memiliki spesialisasi di penulisan fitur, berita, serta pengujian gadget dan asesori komputer