Friday, April 19, 2024
Berita Teknologi

Monika Rudijono Jabat Presiden Uber Indonesia

Jakarta, PCplus. Uber Indonesia baru-baru ini mengumumkan penunjukan Monika Rudijono sebagai presiden Uber Indonesia. Di Uber Indonesia, Monika akan bertanggung jawab untuk memimpin dan mendorong pertumbuhan Uber di Indonesia.

Sebelum bergabung di Indonesia, Monika Rudijono pernah menjabat sebagai presiden direktur di Grey, salah satu perusahaan periklanan dan pemasaran terkemuka di dunia.

Dalam keterangan resmi yang dirilis di blog resmi Uber Indonesia, Monika mengatakan, “Ridesharing telah mengubah bagaimana Indonesia bergerak, dan menghadirkan kesempatan-kesempatan ekonomi bagi jutaan orang,” ujarnya. “Saya sangat senang menjadi bagian dari perubahan ini, dan memimpin babak baru yang transformatif untuk perjalanan Uber di negara yang saya banggakan ini.”

Dengan penunjukan ini, Monika akan mulai aktif menjabat sebagai presiden Uber Indonesia mulai bulan Januari 2018 mendatang.