Tuesday, March 19, 2024
Berita Teknologi

Fasilitasi Sektor Pendidikan, BenQ Hadirkan Dua Proyektor Ultra Short-Throw

benq mw883
BenQ MW883UST

JAKARTA, PCplus – Di banyak sekolah, proyektor multimedia sudah menjadi perangkat belajar-mengajar. Biasanya – karena keterbatasan ruang – yang dipakai adalah proyektor ultra short throw yang mampu menembak gambar dari jarak pendek.  Merek dan modelnya banyak.

Salah satu merek  adalah BenQ yang membesut dua model baru untuk kalangan pendidikan, yakni MW883UST dan MX882UST. Kedua model ini disebutkan mampu beroperasi pada jarak yang sangat dekat dengan kualitas gambar luar biasa, bahkan di ruangan besar dengan sedikit penerangan.


“BenQ MW883UST dan MX882UST telah di desain sebaik mungkin untuk mempermudah guru dalam mengajar dan menarik perhatian murid agar lebih fokus dan gembira terhadap materi-materi yang di sampaikan melalui berbagai fitur interaktif yang di miliki kedua proyektor ini. Jadikan suasana belajar di kelas yang sangat menyenangkan dan tidak terbayangkan sebelumnya,” kata Eko Handoko Wijaya (Country General Manager BenQ Indonesia).

Kedua proyektor BenQ ini mengusung teknologi DLP dengan ANSI lumens 3300 dan mampu memproyeksikan gambar sebesar 87” pada jarak 8 cm dari permukaan proyeksi. Ia bisa dilengkapi dengan pena interaktif dan proyeksi sentuh. Kalau perlu koneksi nirkabekl, ada socket tersembunyi untuk USB nirkabel (opsional) dan dongle QCast. O ya, proyektor juga bisa digantung di tembok (wall mount).

Apa sih fitur lainnya? Ada built-in speaker 2X10W, side keypad, optional PointWriter interactivity capability, dual HDMI port, power saving mode, remote monitoring (LAN control), and remote firmware upgrade via LAN.

Wiwiek Juwono

Senior Editor di InfoKomputer dan PCplus. Memiliki spesialisasi di penulisan fitur, berita, serta pengujian gadget dan asesori komputer