Sunday, April 28, 2024
Berita Teknologi

SpeedUp Pad Slim, Tablet Khusus untuk Konsumen Indonesia

JAKARTA, SELASA – Pasar tablet di tanah air kian bergairah. Pilihannya beragam, mulai dari merek lokal sampai merek nonlokal, dari yang berharga di atas Rp 6 juta sampai yang di bawah Rp 1 juta.

Kemarin siang (22/10/2012) di Jakarta, merek lokal SpeedUp memperkenalkan satu tablet baru dengan harga Rp 799.000. Berlayar 5-touch dengan lebar 7” dan resolusi 800×480 piksel, SpeedUp Pad Slim itu digadang-gadang sebagai tablet yang tipis, ringan dan cantik. SpeedUp Pad Slim yang dilengkapi headset itu hadir dalam warna putih mutiara (pearl white) dan aksen metalik di bagian sisi tengah. Badannya tipis, 10,4mm. Sementara bobotnya (termasuk baterai 2100mAh yang tertanam) disebutkan hanya 302 gram.

“Pengguna sekarang tidak lagi melihat segi fungsionalitas, tetapi mau yang desainnya elegan dan enak dibawa-bawa ke mana-mana. Jadi kami me-redesign produk (SpeedUp). Hasilnya adalah SpeedUp Pad Slim,” terang Head of Product Management and Development PT MLW Telecom Mulyadi Menas C.

Mulyadi menjelaskan bahwa dapur pacu tablet generasi kelima SpeedUp ini adalah prosesor ARM Cortex A8 1GHz dengan RAM 512MB, ROM 4GB. Fitur nirkabelnya berasal adalah Wi-Fi 802.11 b/g/n. Sebuah port mini USB hadir di sisi kiri badan, berjajar dengan jack DC-in dan slot microSD, sementara kamera depan 0,3 megapiksel terpasang di bingkai layar atas. Tablet dengan dimensi 19,8×12,2 cm ini sudah mendukung Gsensor, Adobe Flash Player dan perekaman audio. MicroSD maksimal yang bisa diterimanya berkapasitas 32GB.

SpeedUp membundling tablet Android Ice Cream Sandwich-nya ini dengan paket Internet broadband unlimited Speedy selama tiga bulan. Jadi kalau membelinya, kamu juga akan mendapatkan sebuah modem Speedy WiFi untuk menikmati koneksi Internet broadband di sebarang hotspot Speedy secara cuma-cuma. Kamu juga bisa secara gratis mengakses layanan multimedia Telkom useetv.com.

SpeedUp Pad Slim disasarkan ke kalangan anak muda. “Maunya setiap pelajar di Indonesia punya satu. Atau di rumah anak-anak punya, juga ibunya. Karena harganya cukup terjangkau,” kata Rahmad Wijaya Sakti (Product & Marketing Director, PT MLW Telecom) tentang target pasar tabletnya. “Akan bidik segemen pemuda, usia 16 – 24 tahun atau 25 tahun, yang energik dengan social media. Juga mereka yang 25 – 30 tahun, seperti eskekutif muda,” tambah Rahmad.

Wiwiek Juwono

Senior Editor di InfoKomputer dan PCplus. Memiliki spesialisasi di penulisan fitur, berita, serta pengujian gadget dan asesori komputer

Komentar kamu