Thursday, March 28, 2024
Berita Teknologi

1 Juta PS4 Terjual Dalam 24 Jam

playstation-4

Jakarta, PCplus  – Sony suskes mencatat rekor dalam penjualan perdana konsol game terbarunya, PlayStation 4. Hanya dalam tempo 24 jam, raksasa elektronik ini berhasil menjual setidaknya 2 juta unit pada Jumat pekan lalu di negara Amerika Utara.

“Penjualan tetap kuat di Amerika Utara, dan kami berharap antusiasme ini terus terjadi saat peluncuran PlayStation 4 di Eropa dan Amerika Latin pada 29 November mendatang,” kata CEO Sony Computer Entertainment, Andrew House.

Antrian panjang memang terlihat mewarnai detik-detik jelang penjualan perdana konsol game ini. Pembeli yang berada di wilayah Amerika dan Kanada ini pun rela menunggu setidaknya selama 20 jam demi mendapatkan perangkat yang dibandrol dengan harga kisaran 399 dolar ini.

Sony PlayStation 4 memang menjanjikan pengalaman bermain game yang lebih baik dan baru. Kabarnya konsol ini  memiliki antarmuka dan grafis yang lebih sederhana, serta teknologi DualShock 4 terbaru. Sayangnya, game-game yang dibuat untuk konsol lama (PlayStation 3) tidak didukung di perangkat baru ini.

Brama Setyadi

Is a sushi and wife lover. Always curious about any "magic" done by technology. Photography is also my middle name.