Jakarta, PCplus – D-Link segera meluncurkan DIR-BE3602, router Wi-Fi 7 generasi terbaru yang siap merevolusi jaringan rumah kamu. Dirancang untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga modern, DIR-BE3602 menawarkan kecepatan, jangkauan, dan kenyamanan yang luar biasa. Ini menjadikannya pilihan utama bagi keluarga, gamer, dan penggemar teknologi.
Baca Juga: D-Link DWR-116, Wireless N Router yang Dukung Dongle 4G LTE
Dengan kecepatan sampai 3,6 Gbps dan teknologi Wi-Fi 7 dual-band , perangkat memungkinkan kamu bekerja pada performa maksimal. Nikmati streaming video 4K/8K yang lancar, pengalaman bermain game AR/VR yang imersif, dan unduhan file besar dalam waktu singkat. Tidak ada lagi buffering dan lag, hanya pengalaman digital yang lebih mulus dan menyenangkan.
Melampaui jarigan 1G tradisional
Router DIR-BE3602 tidak cuma unggul dalam koneksi nirkabel. Dilengkapi dengan satu port WAN 2.5Gbps dan empat port LAN 1Gbps yang mendukung teknologi link aggregation, kamu dapat melampaui batasan jaringan 1G tradisional. Ini memastikan transmisi data yang lebih cepat dan andal. Ideal untuk rumah dengan banyak perangkat dan butuh koneksi stabil. Baik untuk streaming, bermain game, atau bekerja dari rumah.
Salah satu tantangan dalam jaringan rumah adalah menyediakan cakupan yang luas dan stabil di seluruh area rumah. DIR-BE3602 mengatasi masalah ini dengan menggunakan empat antena eksternal berdaya tinggi. Mereka dilengkapi teknologi Beamforming canggih. Teknologi ini tidak hanya meningkatkan jangkauan Wi-Fi, tetapi juga memperkuat koneksi. Bahkan di area rumah yang biasanya mengalami gangguan sinyal. Dengan DIR-BE3602, kamu bisa menikmati konektivitas yang andal di mana saja, mulai dari ruang tamu sampai halaman belakang.
DIR-BE3602 juga dirancang untuk bekerja secara mulus dengan sistem router Mesh D-Link. Teknologi ini memungkinkan kamu menciptakan jaringan WiFi Mesh terpadu di seluruh rumah. Tidak ada lagi gangguan atau kelambatan saat berpindah dari satu ruangan ke ruangan lain. Karena sinyal WiFi akan tetap stabil dan kuat di mana pun kamu berada. Keunggulan ini sangat penting untuk rumah yang lebih besar atau rumah dengan banyak ruangan. Di mana konektivitas tanpa gangguan sangat dibutuhkan.
Filter konten yang canggih
D-Link tidak hanya fokus pada kecepatan dan cakupan, tetapi juga pada keamanan. DIR-BE3602 dilengkapi dengan fitur Parental Control yang canggih. Ini memungkinkan kamu melindungi anak-anak dari konten yang tidak diinginkan. Fitur ini juga mencakup pemantauan instan, filter konten, dan pengaturan yang dapat disesuaikan untuk setiap perangkat yang terhubung. Dengan demikian, kamu bisa merasa lebih tenang karena tahu bahwa keluarga bisa terlindungi saat berselancar di dunia maya.
Pengelolaan dan pengaturan jaringan rumah kini menjadi lebih sederhana dengan Aplikasi D-Link. Aplikasi ini dirancang dengan antarmuka yang ramah pengguna. Memungkinkan pengguna untuk mengontrol dan mengonfigurasi jaringan dengan mudah, bahkan jika kamu bukan seorang ahli teknologi. Dengan Aplikasi D-Link, pengguna dapat memastikan bahwa jaringan rumah berjalan dengan lancar, tanpa perlu repot dengan pengaturan yang rumit.
Kerennn