Tuesday, March 19, 2024
Baru Terbit

PCplus 408: Basmi Virus

Terbit: Selasa, 27 Maret 2012

Virus adalah “sahabat” pengguna PC. Hampir tiap hari ada saja yang terinfeksi virus di PCnya. Padahal, antivirus sudah diupdate, tapi Windows jarang diupdate. Apalagi yang harus diupdate atau dijaga supaya PC tetap bugar dan bebas virus? Simak semua di edisi ini, plus kami tunjukkan cara membasmi beberapa virus komputer.

Rubrik tirk di halaman 7 sampai 13, menyajikan beragam cara mengenali dan menghindari malware yang umum menyerang PC. Ada cara menghapus malware dengan aplikasi gratisan FreeFixer, lalu di halaman selanjutnya ditunjukkan pembersihan malware pakai aplikasi CaSIR serta cara menghapus paksa file terinfeksi pakai command prompt. Kalau kadung terinfeksi dan registry atau task manager lumpuh, pulihkan saja sendiri, caranya ada di halaman 9.

Dari trik soal virus, kita lanjut ke artikel cara membasmi virus. Di halaman 32, Adang Jauhar Taufik memaparkan bagaimana cara memulihkan PC kamu dari serangan Rouge Antivirus alias virus yang menyamar sebagai program antivirus. Apa saja ciri-ciri Rogue Antivirus dan bagaimana menghilangkannya, dibahas tuntas di sini. Kalau kamu sulit memberantas virus dari OS Windows yang sudah terinfeksi, coba dong dari OS Linux. PCplus mengetengahkan 4 antivirus yang bisa dipakai di platform linux plus cara instalasinya. Lebih lengkap, di halaman 37 tentang bagaimana cara menginstall antivirus F-Prot di Linux langkah demi langkah.

Sudah? Belum dong. Kamu masih mendapat bonus tentang bahasan cara basmi virus dari Android dan 6 cara hindari malware di smartphone kamu. Dua artikel ini masing-masing bisa dilihat di halaman 38 dan 39.

Oh ya, di edisi ini PCplus khusus menyajikan bonus spesial buat pembaca setia tabloid ini. Ya, WIndows 8 Consumer Preview PCplus hadirkan khusus untuk kamu. Tinggal rekam ke DVD/Flashdisk, kemudian coba install di PC, nikmati “indah” nya OS anyar Microsoft ini. Sebagai pelangkap, ada juga lho tutorial tentang Windows 8 di halaman 28 dan 30.

Apa yang menarik di PCplus Rocks edisi ini? PCPlus mewawancarai Arrival Dwi Sentosa, buat yang belum kenal, ia adalah pembuat antivirus Artav, virus lokal yang sempat terkena masalah penjiplakan, meskipun Arrival melakukannya tanpa sengaja. Tapi pelajar yang masih duduk di bangku kelas 2 SMP ini tidak patah arang . Dengan kehebatannya, ia membangun kembali Artav dari nol, bahkan lebih hebat dari sebelumnya. Penasaran apa cerita selanjutnya? Simak deh di halaman 26.

Selamat membaca!

Preview Edisi 408 bisa dilihat di http://www.myedisi.com/tabloid/pcplus/275

Bonus DVD: Windows 8 Consumer Preview, aplikasi PC shareware & freeware, games, antivirus. Video tutorial cara memekarkan WIndows 8 ke DVD dan flashdisk. Trial gratis 2 bulan antivirus G-Data di DVD PCplus.

Informasi Penjualan Tabloid PCplus:
SMS. 0811 908 680
Tel. 021-530 6263
Fax. 021-536 99096
email. [email protected]

 

4 thoughts on “PCplus 408: Basmi Virus

  • Wah, andai aku bisa menjadi seperti anak SMP itu,, betapa tidak gue mnghasilkan uang dengan banyak., ^_^
    Sayang di Indonesia sendiri orang-orang berbakat sangat kurang mendapat perhatian dari pemerintah.,
    Hm,, but tetap optimis aja deh..

  • Betul bos Andika.. sependapat.
    Thanks dah mampir bos

  • mas ganteng itu windows 8 cpnya ga bisa di extrac gunakan aplikasi yg telah di sediakan…
    ane bingung ganteng…pke diemond bisa ga…

  • Jangan diekstrak mas, tapi direkam ke CD atau ke Flashdisk (lihat video tutorial yang tersedia).

Komentar kamu