JAKARTA, PCplus — SSD (solid state disk) yang cepat kinerjanya biasanya tidak ditujukan untuk kalangan umum, tapi enterprise. Tapi Plextor punya pikiran lain. Maka dihadirkanlah M6e, SSD dengan bandwidth tinggi untuk mendukung aktivitas gaming.
Mau tahu kecepatannya? Menurut Plextor, M6e-nya sanggup membaca/tulis sekuensial sampai 770/625 MB/s. Sementara kecepatan baca/tulis randomnya mencapai 105K/100K IOPS.
Kecepatan kinerja itu tercapai berkat kombinasi dari dukungan driver grafis ACHI dengan kompatibilitas dari selectable legacy BIOS atau boot UEFI cepat, juga controller multicore Marvell 88SS9183 terkini tingkat server dengan dukungan native PCI 2.0, dan sebuah Toshiba Toggle NAND flash berkinerja tinggi. Untuk firmware, Plextor mengembangkannya sendiri demi mewujudkan drive yang optimal untuk aplikasi game dan juga kestabilan.
SSD Plextor M6e juga diklaim mampu bertahan lama. Dalam pengujian standar Plextor Zero-Failure Zero-Error mass testing; M6e menelurkan MTBF pada 2,4 juta jam.
“Kami juga sangat optimis bahwa M6e dapat bekerja dengan lancar pada berbagai jenis game sehingga unit ini sangat cocok bagi segala tipe gamer,” kata Zhang Yaping (Manager Produk M6e, Plextor) dalam rilis persnya.