JAKARTA, PCplus – Pernah pakai LINE untuk berkirim pesan instan? Dan memanfaatkan stiker yang ada agar lebih ekspresif berkomunikasi? Misalnya pakai stikernya artis Syahrini?
Eh tahu tidak kalau stiker ternyata adalah kunci sukses LINE? Platform komunikasi yang berkembang menjadi marketplace itu pertama kali diperkenalkan di Jepang pada 23 Juni 2011. Kini, tutur Simeon Cho (General Manager of LINE Busines Develoment Division, LINE Plus Corp.), LINE sudah memiliki lebih dari 212 juta pengguna aktif bulanan (MAU – monthly active users). “Ada lebih dari 2,4 miliar stiker diterima dan dikirimkan per harinya,” kata pria yang membawahi pengembangan bisnis LINE di Indonesia, Singapura dan Malaysia itu.
Di setiap negara operasinya, LINE memang biasa melokalisir stiker-stikernya. Di Indonesia juga begitu kok. Di negara kita, kata Cho, LINE menghadirkan stiker khusus Ramadhan, School Life, Orangutan (sebagian hasil penjualan stiker didonasikan ke LSM) dan Selebiriti.
Stiker selebriti, kata Cho, akan terus dikembangkan LINE. Saat ini ada sekitar 20 stiker selebriti Indonesia yang sudah diluncurkan. Ada antara lain Raisa, Syahrini, Joe Taslim, Aliando, dan Chelsea Islan.
Salah satu stiker selebriti terbaru yang siap diluncurkan bulan ini adalah Isyana Sarasvati. Yang ini, kata Cho, akan merupakan stiker dengan suara (sound sticker). “Ada lagunya juga (di stiker),” katanya. Nah kamu yang fans Isyana, silakan menunggu kehadiran stikernya. “Akan dirilis tanggal 16 November,” ungkap Cho.