Rilis Baru BlackBerry, Lebih Privat
JAKARTA, PCplus – Pamor BlackBerry di dunia memang tidak sekencang dulu. Namun bukan berarti BBM sudah ditinggalkan. Baru-baru ini BlackBerry mengumumkan peluncuran rilis BBM baru di smartphone iOS, Android dan BlackBerry.
Apanya yang baru ya? Kamu yang pakai BBM kini bisa memanfaatkan fitur privasi dan kontrol yang ditingkatkan. Maksudnya, kamu bisa mengambil kendali atas pesan dan konten yang sudah kamu bagikan tanpa biaya berlangganan.
Kamu bisa menarik kembali (Retract) pesan dan gambar dari penerima dan mengambilnya kembali dari ponsel mereka bila dikirim sebagai kesalahan, atau bila tidak ingin diakses lagi oleh penerimanya. Dengan pengaturan waktu, kamu juga dapat mengatur berapa lama kontak tersebut dapat melihat pesan dan gambar yang telah kamu bagikan atau memberitahukan lokasi mereka selama yang mereka mau.
“Menjaga kendali atas pesan dan konten yang mereka bagikan, pengguna BBM dapat memastikan bahwa apa yang mereka bagikan selalu dalam kendali mereka,” kata Matthew Talbot (SVP, BBM di BlackBerry) pada rilis persnya.
Apa lagi yang baru? Ini dia daftarnya:
Untuk Android
– Meneruskan pesan dari satu chat ke chat lainnya
– Kemampuan untuk mematikan notifikasi untuk multi-chat
– Menggeser melewati semua gambar yang dibagikan dengan chat perorangan atau multi-chat
– Memilih apabila pengguna ingin foto yang diambil dengan BBM chat disimpan pada ponsel.
Untuk iOS
– Peningkatan fitur berbagi video – mengambil dan membagikan video yang lebih besar
– Mendesain kembali tampilan dan nuansa chat
– Mode multi-select untuk mengizinkan lebih dari satu pesan untuk dihapus, ditarik kembali atau di teruskan sekaligus
Untuk BlackBerry 10
– Menarik dan mengubah pesan dalam chat grup
– Menarik chat – menarik semua pesan terkirim saat kamu mengakhiri obrolan
– Dukungan Marshmallow (Android 6.0)