Harga Asus Zenfone 6 Ternyata Murah di Kelasnya
Akhirnya Asus Indonesia meresmikan kehadiran smartphone flagship andalannya ke pasaran. Setelah ramai berita bahwa Asus mengekspor Zenfone 6 ke Eropa dan Jepang dari Batam, akhirnya produk tersebut dikirimkan ke Jakarta oleh distributor resminya, Erajaya group.
Rekomendasi Produk PCplus
-
Sale!
ASUS ROG FLOW X13 GV301RA – R7RADA6T-O – R7-6800HS – SSD 512GB – 120HZ
Rp18,699,000.00 Buy product -
Sale!
Lenovo ideapad Slim 3i-14ITL6 – HYID i3-1115G4 SSD 256GB Arctic Grey
Rp5,899,000.00 Beli Sekarang -
Telkomsel Orbit Pro Modem WiFi 4G High Speed
Rp1,129,000.00 Beli Sekarang -
AXIOO PONGO 960 I9-13900H SSD 512GB RTX 4060
Rp24,999,000.00 Beli Sekarang
Uniknya, peluncuran smartphone Asus ini berbeda dengan peluncuran smartphone flagship Asus yang lalu-lalu. Hanya dengan online video streaming di media sosial mereka di YouTube dan Facebook, tampaknya adem-adem saja perlakuan produsen asal Taiwan tersebut untuk smartphone yang satu ini.
Padahal, harga Asus Zenfone 6 ternyata murah di kelasnya. Meski relatif terlambat hadir, tetapi smartphone yang tersedia di pasaran yang menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon 855 tidaklah banyak. Apalagi, yang dijual di harga di bawah 7 juta Rupiah, mungkin hanya Asus saja. Lalu, apa saja yang ditawarkan Asus pada smartphone ini.