Jakarta, PCplus – Facebook Pixel, atau Meta Pixel, adalah alat yang sangat berguna untuk melacak aktivitas pengunjung di situs web kamu. Dengan Pixel, kamu bisa mengumpulkan data, melacak konversi, dan mengoptimalkan iklan agar lebih efektif. Berikut panduan lengkap cara menggunakannya.
Baca Juga: Facebook tak Akan Hadirkan Tombol ‘Dislike’
Langkah 1: Membuat dan Memasang Facebook Pixel
- Akses Pengelola Peristiwa Meta: Kunjungi Events Manager di akun Facebook kamu.
- Hubungkan Sumber Data: Klik “Hubungkan Data”, pilih “Web”, lalu klik “Hubungkan”.
- Buat Pixel Baru: Berikan nama Pixel dan klik “Buat Pixel”.
- Pasang Kode Pixel:
- Manual: Salin kode Pixel dan tempelkan di bagian
<head>
setiap halaman situs web kamu. - Integrasi Mitra: Gunakan plugin atau platform e-commerce untuk pemasangan yang lebih mudah.
- Konfigurasi Peristiwa: Aktifkan “Automatic Advanced Matching” untuk pelacakan lebih akurat, dan tetapkan peristiwa yang ingin dilacak seperti pembelian, pendaftaran, atau penambahan ke keranjang belanja.
Langkah 2: Menggunakan Facebook Pixel
- Pelacakan Data: Pixel mulai mengumpulkan informasi aktivitas pengunjung, seperti laman yang dikunjungi dan interaksi yang dilakukan.
- Membuat Audiens Kustom: Gunakan data ini untuk membangun audiens kustom (pengguna yang sudah berinteraksi dengan situs kamu) dan lookalike audience.
- Optimalisasi Iklan: Berkat data dari Pixel, kamu bisa membuat iklan yang lebih relevan dan efisien.
Tips Tambahan:
- Gunakan Conversions API untuk pelacakan lebih mendalam.
- Periksa Pixel menggunakan Facebook Pixel Helper untuk memastikan semuanya berfungsi dengan baik.
Semoga artikel ini bisa bantu kamu memahami langkah demi langkah menggunakan Facebook Pixel agar bisnis semakin berkembang. Selamat mencoba!