Friday, April 26, 2024
Review ProdukReview Software

Review Software Aplikasi Portabel Q-Dir Portable

Manajemen Konten dengan Tampilan 4 Jendela

Windows Explorer sebenarnya sudah cukup mumpuni untuk memeriksa dan menyusun segala konten pada media simpan. Dengan fungsi yang ada, kamu dimudahkan untuk melakukan pengaturan file maupun folder.

Dengan fungsi yang nyaris sama, Q-Dir menampilkan beberapa fitur tambahan yang tidak dimiliki Windows Explorer. Q-Dir sendiri merupakan kependekan dari Quad Directory yang maksudnya tampilan susunan direktori dalam suatu komputer yang ditampilan dalam 4 (Quad) jendela berbeda. Q-Dir hadir dalam ukuran yang kecil sehingga ringan saat dioperasikan.

Dengan 4 jendela tersebut, kamu bisa melakukan proses manajemen direktori dengan lebih cepat dan mudah. Sangat membantu, terutama saat mengatur konten yang jumlahnya tidak sedikit. Begitu pula ketika kamu memerlukan akses secara bersamaan antara beberapa media, misal USB, DVD-ROM, hard disk, folder My Documents, atau lainnya. Tidak hanya pada komputer lokal, Q-Dir juga bisa mengatur konten dari media simpan pada jaringan.

Meski secara default memiliki tampilan 4 jendela, kamu bisa memodifikasinya sesuai pilihan yang disediakan—bisa menjadi 3 atau 2 jendela saja dengan pilihan posisi  jendela yang bisa diatur. Pun Q-Dir memiliki fungsi filter yang berguna untuk memilah beberapa file atau folder. Tampilan tersebut juga bisa ditandai dengan pilihan warna yang berbeda guna memudahkan pemantauan.  (day)

 

Informasi

Situs webwww.softwareok.com/?seite=Freeware/Q-Dir
Ukuran file429KB
LisensiGratis
Harga
Kebutuhan sistemWindows 98/NT/ME/2000/XP/Vista/Server 2003/Server 2008/7

 

Yohannes Suwarto

Staff laboratorium perangkat keras PT. Prima Infosarana Media. Memiliki spesialisasi pengujian produk konsumer, termasuk notebook dan PC desktop.

Komentar kamu