JAKARTA, PCplus – PC AIO terbaru dari Lenovo ini – Horizon 2e – punya sesuatu yang beda dengan kebanyakan all-in-one PC sejenisnya. Ia bisa dihubungkan dengan perangkat lain, termasuk smartphone atau tablet Android secara nirkabel.
Hmm, bukan pakai teknologi Wi-Fi ya. Tapi NFC (near field communication). Kamu tinggal goyangkan smartphone Android-mu, maka foto yang ada di smartphone juga akan ditampilkan di layar Lenovo Hoizon 2e yang selebar 21,5” dan Full HD dan menggunakan sistem operasi Microsoft Windows 8.1
Tentu ada syaratnya. Kamu harus memasang app Aura U di smartphone Android-mu. Sementara di AIO Lenovo sudah terpasang interface Aura multi user. App Aura U, tutur Julius Tjhin (Product Manager, PT Lenovo Indonesia) dalam media workshop di Jakarta (16/6/2015), sudah bisa diunduh di Google Play Store. “Untuk sharing file gambar, foto, music dan video ke AIO. Ini interface untuk hubungkan ke AIO. Juga bisa untuk buka file seperti one-touch screen,” jelasnya. Selain versi untuk Android, Aura untuk IoS juga sudah tersedia , kata Julius.
Yang perlu diingat, foto yang tampil di layar tidak otomatis tersimpan atau ditransfer ke storage Lenovo Horizon 2e ya. Jika mau menyimpannya, kamu harus melakukan pilihan simpan.
Aura sendiri adalah user interface grafis untuk PC Lenovo Horizon 2e yang dirancang sebagai perangkat multi user, multi touch yang bisa dipakai oleh seluruh anggota keluarga secara bersamaan. PC berbentuk tabet raksasa ini bisa ditidurkan rata dengan dengan meja dengan navigasi roda 360 derajat. Foto/gambar, video dan file music tampil mengelilingi roda putar (dial) dan bisa diaktivasi melalui sentuhan jemari, mulai dari sapuan merapatkan telunjuk dan jempol untuk men-zoom, dan lain-lain. Kontrol unik ini otomatis aktif saat Horizon 2e diposisikan tiduran.