Ajang kompetisi fotografi terbesar di Indonesia, Canon PhotoMarathon Indonesia 2017 berlangsung meriah. Digelar di Baywalk Mall Pluit Jakarta, ribuan pecinta foto berkumpul dan berkompetisi untuk memperebutkan hadiah senilai ratusan juta rupiah, serta hadiah utama berupa perjalanan ke Jepang sekaligus mengikuti kompetisi foto antar negara.
Selain itu, Datascrip juga menyiapkan hadiah perjalanan klinik foto ke Padang bagi sejumlah fotografer yang menjadi juara sebagai wujud kemitraan PT. Datascrip dengan Kementerian Pariwisata Republik Indonesia dalam memajukan destinasi wisata tanah air.
Peserta kompetisi akbar yang telah digelar 9 kali ini beraneka ragam dan berasal dari berbagai daerah di Indonesia. Pria dan wanita, tua dan muda, semua terlihat begitu antusias mengikuti Canon PhotoMarathon Indonesia 2017. Seperti tahun-tahun sebelumnya, pelajar diberi kesempatan khusus untuk berkompetisi dengan kawan-kawan sebayanya di Kategori Pelajar. Adanya Kategori Pelajar ini sejalan dengan misi Canon dalam mengembangkan dunia fotografi termasuk memupuk para fotografer muda di Indonesia.
Dalam penyelenggaraan Canon PhotoMarathon Indonesia 2017, panitia juga membuka kategori khusus Instagram. “Menjawab keinginan dan antusiasme teman-teman pecinta foto di berbagai daerah yang belum bisa mengikuti acara ini karena terpaut oleh jarak yang jauh, tahun ini kami membuka kesempatan bagi para pecinta foto di mana saja untuk bisa mengikuti dan merasakan tantangan Canon PhotoMarathon secara daring/online lewat kategori Instagram,” jelas Sintra Wong, Division Manager of Canon Image Communication Product Div., pt. Datascrip.
Foto-foto terbaik dari hasil bidikan para peserta langsung dinilai oleh dewan juri yang terdiri dari para fotografer dari latar belakang fotografi yang beragam, yakni Darwin Wu (Fotografer Profesional & Instruktur Fotografi), Ed Wray (Fotografer Profesional & Pewarta Foto), Emil Mandiraatmadja (Creative Team Coordinator, PT Datascrip), Harry Reynaldi (Instruktur Fotografi), Misbachul Munir (Fotografer Profesional dan Instruktur Fotografi), Holy Simon (Creative Team Head, PT Datascrip), Peksi Cahyo (Fotografer Profesional & Pewarta Foto), Risman Marah (Fotografer Profesional dan Instruktur Fotografi), dan Yulianus Ladung (Fotografer Profesional).
Setelah Jakarta, Canon PhotoMarathon Indonesia akan berlanjut ke kota Yogyakarta tanggal 12 November 2017. Bagi para pecinta foto yang ingin mengikuti ajang fotografi bergengsi ini di Yogyakarta bisa langsung mengunjungi www.photomarathon.canon-asia.com.