Tuesday, April 16, 2024
Berita Teknologi

Fortinet, Layanan Keamanan Enterprise Terbaik Versi Frost & Sullivan

fortinetSeperti halnya PC kamu, perusahaan skala besar (enterprise) pun membutuhkan perangkat pengamanan untuk menjaga kemanan sistem mereka agar terus berjalan tanpa gangguan virus, malware, dan penyusup. Fortinet sebagai salah satu penyedia layanan keamanan kelas enterprise ini ternyata dinobatkan lembaga riset Frost&Sullivan sebagai yang terbaik di bidangnya se Asia Pasifik.

Fortinet menyediakan solusi Unified Threat Management (UTM) atau manajemen ancaman terintegrasi bagi perusahaan-perusahaan skala besar tersebut. Fortinet memenangkan penghargaan ICT 2010 dari Frost & Sullivan Asia Pasifik sebagai Vendor Jaringan Keamanan Terbaik Tahun Ini. Dalam penjurian, Fortinet juga dipilih oleh satu panel eksekutif level-C dari industri vertikal kunci dan para analis Frost & Sullivan. Pengembang perangkat keamanan ini menerima penghargaan  akibat kinerjanya yang luar biasa pada tahun 2009 di Asia Pasifik.

Edison Yu, Industry Manager untuk ICT Practice Frost & Sullivan Asia Pasifik menjelaskan, “Meskipun lingkungan bisnis melemah, Fortinet  tetap mampu untuk memperluas bisnisnya secara signifikan pada tahun 2009. Inovasi teknologi Fortinet beresonansi kuat dengan enterprises dan pendekatan berbasis vertikal mereka, bersama dengan strategi teknologi yang solid, sehingga memposisikan Fortinet sebagai pemain jaringan keamanan utama di Asia Pasifik.”

Industri vertikal merupakan grup perusahaan yang memiliki kepentingan bisnis dan pelanggan yang sama. Kelompok ini terikat hubungan dagang berdasarkan kebutuhan yang spesifik dan khusus. Misalnya, industri minyak dan gas, finansial, perbankan, manufaktur, otomotif, pemerintahan, dan sebagainya.

Eka Santhika

Travelling di dunia digital dan dunia nyata ^^

Komentar kamu