Xiaomi Hadirkan Mi 4i di Indonesia
Jakarta, PCplus – Xiaomi mengumumkan kehadiran smartphone flagship terbarunya, Mi 4i, di Indonesia. Uniknya, Xiaomi Mi 4i ini awalnya akan dijual secara langsung oleh Xiaomi melalui situsnya, mi.com, mulai tanggal 26 Mei 2015 yang akan datang, bukan melalui Lazada. Pre-registration-nya sendiri sudah dibuka sejak tanggal 19 Mei 2015 kemarin. Sebagai flagship, Xiaomi Mi 4i menawarkan peningkatan pada sisi desain, baterai, display, kamera, kinerja, dan wireless.
Dari sisi desain, smartphone dengan layar 5 inci ini hadir dengan unibody yang ramping dan ringan. Dimensinya sebesar 138,1 x 69,6 x 7,8 mm dan bobotnya 130 gram. Ukuran ini lebih tipis dan ringan dari sejumlah smartphone sejenis.
Dari sisi baterai, Xiaomi Mi 4i menggunakan baterai berkapasitas 3120 mAh yang diklaim lebih besar 38% dibandingkan rata-rata smartphone 5 inci lainnya. “Saya mendapatkan sekitar satu setengah hari pemakaian dengan baterai 3120 mAh ini,” ucap Hugo Barra (Vice President of Xiaomi Global).
Layar 5 inci yang digunakan sudah Full HD alias 1920 x 1080 pixel dan menariknya disebut mampu menampilkan color gamut NTSC sebesar 95%. Tidak hanya itu, layar ini juga menggunakan Corning Concore sehingga tahan gores.
Untuk kameranya, kamera belakang 13 MP yang dimanfaatkan Xiaomi Mi 4i telah dilengkapi two tone flash yang menyesuaikan dengan kondisi saat pemotretan sehingga bisa memberikan hasil yang lebih alami. Sejumlah fitur HDR baru pun hadir.
Sementara dari sisi kinerja, smartphone andalan Xiaomi ini telah menggunakan Qualcomm Snapdragon 615 yang menawarkan quad core 1,7 GHz ARM Cortex A53 dan quad core 1,1 GHz ARM Cortex A53. Memori utamanya sebesar 2 GB dengan media simpan sebesar 16 GB, namun tidak ada selot microSD. Varian dengan kapasitas media simpan yang lebih besar dikabarkan akan menyusul.
Xiaomi Mi 4i memiliki dua selot SIM yang telah mendukung 4G. Sistem operasinya menggunakan Android 5.0 yang dilengkapi dengan MIUI 6.
“Kami telah menjalin kerjasama erat dengan pemasok global terkemuka untuk menghadirkan komponen-komponen terbaik dan juga berkolaborasi dengan Foxconn untuk memastikan presisi dan kualitas tertinggi guna menghadirkan Mi 4i sebagai ponsel ultra-compact terbaik kami,” jelas Hugo.
Selain menjual di mi.com, nantinya smartphone seharga Rp2.799.000,- ini akan tersedia juga melalui Lazada, blibli, Oke Shop, Global Teleshop, dan Erafone.