Friday, April 19, 2024
Berita Teknologi

Lenovo S60, Smartphone Gaya untuk Anak Muda

PCplus – Beberapa hari yang lalu, Lenovo memperkenalkan satu lagi smartphone terbarunya yaitu Lenovo S60. Masuk di seri S, smartphone ini hadir dengan desain ramping dan stylish yang cocok buat kamu.

Lenovo S60 ini memang memiliki penampilan yang segar dan menarik untuk mengikuti gaya anak muda. Dimensinya terbilang ramping dengan ketebalan hanya 7,7 mm. Selain warna standar seperti pearl white dan graphite grey, Lenovo S60 juga hadir dengan balutan warna laser yellow yang cerah dan ceria untuk kamu yang berani tampil beda.

Soal spesifikasi, Lenovo S60 ini dibekali dengan chip prosesor empat inti berkecepatan 1,2 GHz dari Qualcomm Snapdragon 410. Kamu tak perlu khawatir soal kemampuan multitasking smartphone ini karena Lenovo S60 dibekali dengan RAM berkapasitas 2 GB. Jadi, kamu bisa menjalankan berbagai macam aplikasi sekaligus tanpa takut mengalami lag atau crash karena kehabisan memori. Untuk menyimpan berbagai foto, video, musik, hingga aplikasi, smartphone ini memiliki memori internal sebesar 8 GB. Kalau dirasa kurang, kamu bisa menambahkan memori eksternal microSD hingga 32 GB pada slot yang telah disediakan.

Lenovo S60 ini juga memiliki dual buah slot SIM dan salah satunya telah mendukung koneksi LTE untuk koneksi internet yang lebih ngebut. Untuk kameranya, smartphone ini memiliki kamera belakang dengan resolusi 13 mega piksel dengan LED flash dan kamera depan 5 mega piksel dengan lensa lebar.

Sistem operasi Android 4.4 KitKat dengan antarmuka Vibe UI 2.0 digunakan pada smartphone Lenvo S60 ini. Kalau kamu ingin mencicipi Lollipop di smartphone ini, pihak Lenovo menyatakan bahwa update Lollipop untuk Lenovo S60 saat ini juga telah tersedia dan bisa langsung kamu update sendiri.

Tertarik? Lenovo S60 ini dijual dengan harga sekitar 2,599 juta Rupiah. Smartphone ini juga telah tersedia di pasaran.

Steven Irwandi

.