Berita Teknologi

Sst, Ini Loh Spesifikasi Chipset Intel X79

JAKARTA, SENIN – Penerus chipset X58, yakni chipset X79 masih dikerjakan di lab Intel, tetapi spesifikasinya sudah muncul. Kita semua sudah tahu kalau itu pakai LGA 2011-pin, tapi apa lagi ya?

Menurut bocoran dari situs it.com.cn, motherboard X79 akan memamerkan soket LGA 2011-pin untuk CPU E series. Eh, ‘E’ ini berarti “Enthusiast”. Koneksi 14 SATA tersedia di sana, dengan 10 di antaranya mampu menangani 6Gb/s, plus ada 14 port USB 2.0.

Anehnya, kehadiran port USB 3.0 tak disebut-sebut. Yang juga absen adalah dukungan terintegrasi dari Thunderbolt. Mungkinkah ini hanya hoax?

Wiwiek Juwono

Senior Editor di InfoKomputer dan PCplus. Memiliki spesialisasi di penulisan fitur, berita, serta pengujian gadget dan asesori komputer

Komentar kamu