Ada Gas Helium di dalam Hard Drive WD HGST Terbaru

wd-heliumJAKARTA, PCplus – Ada yang unik di hard drive baru besutan Western Digital (WD) HGST yang ditujukan untuk data center ini. WD HGST Ultrastar He6 ini berisikan gas helium, bukan udara!

WD mengatakan, helium yang densitasnya sepertujuh kerapatan udara itu membuat disk berputar lebih lancar. Selain itu, berkurangnya aliran cairan memungkinkan disk dan track data ditempatkan lebih dekat sehingga densitas drive bisa semakin padat. Ini berdampak mengurangi kebutuhan daya dan juga mengurangi noise. Selain itu drive juga bisa dipasangi tujuh piringan (platter).

Asal tahu saja, hard disk masa kini menyimpan data pada lima piringan (platter) metal yang berputar 15 ribu putaran per menitnya (rpm). Putaran itu begitu cepatnya sehingga tarikan sejumlah kecil udara yang ditiupkannya akan menjadi masalah. Namun densitas helium yang lebih kecil membuat hambatan itu makin kecil.

Air HDD vs Helium HDDKarena itulah HGST 6TB Ultrastar He6 ini disebutkan bisa menyediakan kapasitas 50% lebih tinggi dibandingkan hard drive saingan berkapasitas 4TB yang menggunakan 5-piringan. Konsumsi daya hard drive ini pun disebutkan paling rendah dengan watts-per-TB terbaik di pasar. Konsumsi dayanya diklaim 23% lebih rendah saat idle, sedangkan watts-per-TB-nya 49%. Bobotnya? Juga lebih ringan 50 gram.

Exit mobile version